Begini lah rasanya menjadi seorang Ibu. Bahagia dan penuh
perjuangan, mungkin seperti itu lah gambarannya. Ibu adalah manusia super. Saat
anak belum tidur di malam hari, ibu belum boleh tidur. Bahkan terkadang harus
bangun di tengah malam karena sang anak bangun karena lapar atau mengompol. Saat
anak bangun di awal hari, ibu juga harus bangun. Saat anak sakit, ibu akan
mengorbankan segalanya agar si anak segera sembuh. Saat belanja ke manapun,
yang diutamakan adalah keperluan anak. Ibu rela mengorbankan banyak hal untuk
anaknya tanpa pamrih.